Minggu, 19 Desember 2010

Profil Irfan Bacdhim

  • Nama lengkap: Irfan Haarys Bachdim
  • lahir di Amsterdam, 11 Agustus 1988
  • Tinggi badan: 172 cm
  • Berat badan: 62kg
  • Posisi: AMF/ST
  • Debut Timnas: Indonesia 6 – 0 Timor leste
  • Pacar: Jennifer jasmin
  • Ayah: Noval bachdim
  • Ibu: Hester van Dijk
karir club:
club junior
  • 1999-2001 (Ajax Amsterdam)
  • 2002 (SV Argon)
  • 2003-2007 (FC Utrecht)
club senior
  • 2008-2009 (FC Utrecht)
  • 2009 (HFC Haarlem)
  • 2010 (Persema Malang)
timnas
  • 2010- (Indonesia)
pada Maret 2010 menjalani masa percobaan (trial) di Persib Bandung & Persija jakarta, tapi keduanya tidak tertarik untuk mengontraknya.

Irfan Bacdim dipuji dan digilai merupakan trend baru di dunia persepakbolaan Indonesia saat ini. Terutama setelah laga kemenangan melawan Malaysia di Piala AFF Suzuki Cup 2010. Seperti dikutip dari detiksport.com, selain penampilan yang cemerlang di lapangan juga berimbas ke dunia maya.  Di situs mikro blogging Twitter, misalnya, di mana Irfan sempat menjadi trending topic worldwide.  Dan inipun terjadi dimulai babak kedua hingga sekitar satu jam usai pertandingan. Irfan Bachdim yang memiliki wajah tampan dan penampilannya yang apik memukau, tentunya telah memikat jutaan kaum hawa di Indonesia.
“Marry me please!” begitu cukilan dari tweet pemilik akun @Wiqzz.”
Irfan bachdim ganteng bgt anjirrrrrrrrr,” timpal pemilik akun @AdanNovery.”
Irfan Bachdim bikin niya ga belajar fisika” aku pemilik akun @NiyaSabila.”
hay Irfan Bachdim… kau mencuri hatiku ha ha,” sambung seorang pemilik akun lain, @keumalaa.
Lonjakan “pengikut” Irfan di Twitter pun sudah melonjak drastis. Jika saat pertandingan tengah berjalan jumlah followersnya ada 8.312, detikSport mencatat kalau jumlah itu sudah menggemuk jadi 24.979 per pukul 5.20 WIB.
Dari data teranyar pada pukul 7.40 WIB, jumlah tadi bahkan telah bertambah lagi menjadi 26.587. Artinya pengikut Irfan bertambah sekitar 1600 dalam waktu sekitar dua jam!
Hingga akhirnya Irfan-pun dapat dikategorikan sebagai seorang “pencuri” sukses. Ia berhasil menggondol perhatian dan mencuri hati banyak orang.
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar